Bentuk Perhatian Rasulullah Kepada Abuya Sayyid Muhammad bin Alawi al Maliki

BENTUK PERHATIAN RASULULLAH KEPADA ABUYA SAYYID MUHAMMAD BIN ALAWI AL MALIKI

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Pada akhir hayat Abuya Sayyid Muhammad tidak memotong rambut dan tidak memacari jenggotnya. Pada tahun 1424 H, Habib Sholeh bin Ahmad Alaydrus bersama beberapa murid Abuya Sayyid Muhammad sowan kepada beliau; Abuya Sayyid Muhammad. 

Ketika berada dihadapan Abuya Sayyid Muhammad semuanya menundukkan pandangannya. Tak ada yang berani dan mampu meninggikan (menyombongkan) diri. Tak lama kemudian karena perasaan ingin tahu yang begitu kuat, Habib Sholeh berani mengajukan pertanyaan tentang alasan Abuya Sayyid Muhammad tidak memacari jenggotnya. Akan tetapi pertanyaan itu tidak dijawab. Abuya Sayyid Muhammad memilih untuk diam tanpa mengeluarkan sepatah kata. Hingga untuk ketiga kalinya baru beliau berkata, "Rasulullah صلى الله عليه وسلم melarangku".

$ads={1}

Rasulullah melarang Abuya Sayyid Muhammad untuk memacari jenggotnya agar tampak ubannya, yang memberi isyarat bahwa manusia itu akan tua dan segera  menghadap Allah Sang Penguasa alam dan seisinya. Siapapun dan bagaimanapun kedudukannya tetap akan menghadapi kematian. Dan benar, hal tersebut adalah pertanda dekatnya ajal beliau.

Oleh: Bent Hasan

Demikian Artikel " Bentuk Perhatian Rasulullah Kepada Abuya Sayyid Muhammad bin Alawi al Maliki "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jamaah - 

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close