DOA SAAT EJAKULASI ATAU ORGASME SAAT HUBUNGAN INTIM
RUMAH-MUSLIMIN.COM - Aktivitas seksual suami istri umumnya mencapai titik ejakulasi atau orgasme. Istilah ejakulasi adalah tingkat kepuasan yang dicapai oleh kaum adam yang ditandai dengan keluarnya sperma, sedangkan Orgasme tingkat kepuasan yang dicapai oleh kaum hawa dengan tandanya keluar cairan urine yang lebih kental.
Sebelum melakukan hubungan suami istri ada bacaan doa yang dianjurkan untuk dibaca yaitu:
بِسْمِ اللهِ العِلِيِّ العَظِيْمِ، اَللَّهُمَّ اجْعَلْهُ ذُرِّيَّةً طَيِّبَةً إِنْ قَدَّرْتَ أَنْ تَخْرُجَ مِنْ صُلْبِيْ، اَللَّهُمَّ جَنِّبْنِي الشَّيْطَانَ وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنِيْ
Bismillahil 'aliyy al-azhim. Allahumma ij`alhaa dzurriyatan thayyibah, in kunta qaddarta an tukhrija dzaalika min shulbi. Allahumma jannibni asy-syaithaan wa jannib asy-syaithaan maa razaqtanaa.
Artinya: "Dengan nama Allah yang Maha Tinggi lagi Maha Agung. Tuhanku, jadikanlah ia keturunan yang baik bila Kau takdirkan ia keluar dari tulang punggungku. Tuhanku, jauhkan aku dari setan, dan jauhkan setan dari benih janin yang Kau anugerahkan padaku."
اَلْحَمْدُ للهِ الَّذِي خَلَقَ مِنَ الْمَاءِ بَشَرًا فَجَعَلَهُ نَسَبًا وَصِهْرًا، وَكَانَ رَبُّكَ قَدِيرًا
Alhamdulillāhil ladzī khalaqa minal mā’i basyaran, fa ja‘alahū nasaban wa shihran, wa kāna rabbuka qadīran.
Artinya, “Segala puji bagi Allah yang menciptakan manusia dari ‘air’ dan menjadikannya berketurunan dan berbesanan. Tuhanmu maha kuasa (atas yang demikian itu).” (Syekh M Nawawi Banten, Uqudul Lujain fi Bayani Huquqiz Zaujain, [Semarang, Thaha Putra: tanpa catatan tahun], halaman 9).
$ads={1}
Doa ini disebut dalam Kitab Uqudul Lujain fi Bayani Huquqiz Zaujain karya Syekh M Nawawi Banten dan Kitab Ihya Ulumiddin karya Imam Al-Ghazali.
Doa ini dikutip dari firman Allah SWT QS. Al-Furqan ayat: 54
وَهُوَ الَّذِي خَلَقَ مِنَ الْمَاءِ بَشَرًا فَجَعَلَهُ نَسَبًا وَصِهْرًا ۗ وَكَانَ رَبُّكَ قَدِيرًا
Artinya, “Dia (pula) yang menciptakan manusia dari air lalu Dia menjadikan manusia itu (punya) keturunan dan berbesanan. Tuhanmu Maha Kuasa (atas yang demikian itu).
Doa ini bukan hanya diamalkan oleh suami saja, namun bisa diamalkan oleh Istri. Doa ini tidak boleh di baca secara sirr/jahr dikarenakan mengandung ayat Al-Qur'an di dalamnya.
Bagi pasutri yang ingin berhubungan intim jangan lupa selalu baca doa diatas secara istiqomah, dengan harapan hubungan suami-istri yang dilakukan mendapatkan keberkahan di dalamnya.
Oleh: Rumah-Muslimin
Demikian Artikel " Doa Saat Ejakulasi atau Orgasme Saat Hubungan Intim "
Semoga Bermanfaat
Wallahu a'lam Bishowab
Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim
- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -