KISAH SEORANG ISTRI BERPARAS CANTIK YANG RAJIN SHOLAT MALAM
RUMAH-MUSLIMIN.COM - Seorang pemuda sudah bertekad untuk menikah. Ia datang melamar seorang gadis yang sudah lama dikenalnya. Gadis itu, setahunya, shalehah dan taat beragama. Tapi setelah ia mengenal gadis itu lebih dekat, ternyata tidak seperti yang disangkanya. Banyak perilaku sang gadis yang bertentangan dengan agama yang membuat pemuda ini akhirnya urung menikahinya.
Setelah itu ia senantiasa berdoa untuk dikaruniai seorang isteri yang baik dan shalehah. Dalam berbagai doanya, ia selalu bermunajat, "Ya Allah, karuniakanlah padaku seorang isteri yang kalau dilihat menyenangkan hati dan kalau aku tidak ada ia menjaga kehormatan dan harga diri."
Akhirnya Allah Swt mengabulkan doanya. Ia pun menikah dengan seorang wanita yang menyenangkan mata dan hatinya. Tapi, ada rasa khawatir menyelinap ke dalam dirinya. Ia sadar bahwa manusia memiliki sifat 'bosan'. Meskipun gadis yang dinikahinya adalah yang tercantik seluruh dunia, tapi ketika sudah didapatkannya, lambat-laun tentu ia akan merasa biasa atau bahkan bosan (dek biaso mako tabiaso). Boleh jadi saja, wanita 'murahan' di jalanan terlihat lebih cantik dari isterinya yang sah dan halal.
$ads={1}
Sampai pada suatu malam, ia terbangun dari tidurnya. Tiba-tiba ia melihat isterinya sedang shalat. Ia begitu terharu dan terpesona melihat pemandangan itu. Bayangan isterinya yang sedang shalat itu tertanam kuat dalam memorinya. Bayangan itu sangat indah. Bayangan itu yang akhirnya bisa membentenginya dari berbagai godaan. Setiap kali ia melihat wanita yang secara fisik lebih cantik dari isterinya, ia teringat bayangan isterinya yang sedang shalat malam. Akhirnya, betapapun cantiknya wanita lain yang ia lihat, tidak ada apa-apanya ketika ia bandingkan dengan bayangan isterinya yang sedang shalat malam.
".... maka pilihlah yang punya agama..."
(disarikan dari kisah yang disampaikan Syekh Sa'id al-Kamali hafizhahullah)
Oleh: Ustadz Yendri Junaidi
Demikian Artikel " Kisah Seorang Istri berparas cantik yang rajin Sholat malam "
Semoga Bermanfaat
Wallahu a'lam Bishowab
Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim
- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -