Khawarij dan Hadits

KHAWARIJ DAN HADITS

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Kaum khawarij sebenarnya juga menaruh perhatian pada periwayatan hadits Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam, meski tidak sebesar perhatian umat Islam lainnya, hal ini sebab mereka terlalu sibuk memperjuangkan khilafah versi mereka, sehingga di masa keemasan periwayatan hadits justru mereka sibuk perang jihad, versi mereka juga. Hal itu sebab dalam keyakinan mereka pemimpin yang ada pada masa itu tidak sah sebagai pemimpin, mereka dianggap meng-gashab kekuasaan, maka memberontak pemimpin seperti ini hukumnya wajib, demi menegakkan perintah Allah ta'ala, sekali lagi menurut mereka juga.

Ditambah lagi keyakinan mereka yang menganggap kafir pelaku dosa besar, sedangkan berbohong adalah termasuk dosa besar, maka riwayat dari pelakunya pun tentu mereka tolak. 

$ads={1}

Namun di sisi lain, keyakinan yang menjadikan mereka sangat selektif dalam periwayatan ini menurut banyak ulama justru menjadikan mereka dinilai "tsiqah". Diantara ulama itu adalah Imam Abu Dawud As Sijistani, beliau berkata : 

ليس في أصحاب الأهواء أصح حديثا من الخوارج .

"Tidak ada diantara para penurut hawa nafsu yang riwayat haditsnya lebih shahih daripada kaum khawarij."

Lalu beliau mencontohkan dengan nama Imran bin Hitthan dan Aban bin Hisan Al A'raj. Dan dua rawi ini juga haditsnya masuk dalam Shahih Bukhari dan Muslim. 

Mu'jam Musthalahat Haditsiyyah, hal. 330

Oleh: Ustadz Ahmad Atho

Demikian Artikel " Khawarij dan Hadits "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close