Warga Madura dibuat Takjub Oleh Karomah Abah Guru Sekumpul

WARGA MADURA DIBUAT TAKJUB OLEH KAROMAH ABAH GURU SEKUMPUL

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Syekh Muhammad Zaini Abdul Ghani atau dikenal dengan Abah Guru Sekumpul merupakan ulama besar yang berasal dari Martapura, Banjar - Kalimantan Selatan. Beliau merupakan sosok ulama yang teduh, sejuh, ramah dan penuh kasih sayang.

Nama beliau sudah tersohor di bumi pertiwi. Bukan di Indonesia saja nama beliau dikenal, bahkan hingga ke mancanegara, salah satunya yang mengenal sosok beliau adalah Guru mulia Al Habib Umar bin Muhammad bin salim bin Hafidz, Tarim, Hadramaut - Yaman.

Abah Guru selalu menerima tamu dari kalangan manapun. Dari dalam negeri, luar negeri, pejabat hingga golongon orang tidak mampu sekalipun, beliau tetap melayaninya dengan penuh rahmat (kasih sayang) tanpa membeda-bedakan status sosial dan asal tempat tinggalnya.

$ads={1}

Nama Abah Guru Sekumpul melekat di hati masyarakat Indonesia sebab kelembutan dan kasih sayangnya, termasuk warga Madura.

Saat itu, jama’ah warga Madura merencanakan datang kepada Abah Guru Sekumpul dengan berjama’ah, mereka akhirnya datang di Sekumpul.

“Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarokatuh…,” kata pimpinan warga Madura itu.

“Wa’alaikumsalam Warahmatullah Wabarokatuh…,” jawab Abah Guru Sekumpul.

“Begini Abah Guru Zaini, kami ini dari Madura. Ingin sowan ke sini,” kata pimpinan warga Madura.

“Iya, alhamdulillah. Mari duduk di sini…”

Setelah itu, Abah Guru Sekumpul kemudian menyebut profesi dan pekerjaan warga Madura ini satu per satu, lengkap. Abah Guru Sekumpul dengan santai dan setengah guyon menyebut mereka dengan teduh dan menyejukkan sekali.

Saat itu juga, sebelum mereka menjelaskan maksud kedatangannya, sudah larut dalam kekaguman atas karomah yang sudah mereka saksikan. Di depan mereka, Abah Guru Sekumpul menjadi sosok ulama’ yang betul-betul maujud dengan penuh mukasyafah.

Baca Juga :

Kewalian Abah Guru Sekumpul Tak Lepas Dari Doa Ayahandanya

“Ini Abah Guru Sekumpul kok bisa ya menyebut satu per satu pekerjaan kami…” batin salah satu warga Madura.

Para warga Madura ini benar-benar menyaksikan sosok Abah Guru Sekumpul yang penuh kasih sayang dan penuh karomah. Mereka mendapatkan siraman ruhani yang sangat yang mendalam, yang selama ini ingin mereka dapatkan.

$ads={2}

Demikianlah sosok Abah Guru Sekumpul, yang penuh kasih sayang dan Karomah. Beliau bukan ulama biasa, namun beliau adalah Wali Qutub di zamannya.

Semoga kita semua dapat di golongkan dengan orang-orang shaleh dan tentunya bersama Abah Guru Sekumpul di akhirat kelar, Aamiin.

Demikian Artikel " Warga Madura dibuat Takjub Oleh Karomah Abah Guru Sekumpul "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close