Ijazah Dzikir ketika Berada dalam Suatu Musibah

IJAZAH DZIKIR KETIKA BERADA DALAM SUATU MUSIBAH

RUMAH-MUSLIMIN.COM - Tahun 1998 M ketika di Makkah terjadi pemulangan besar2an bagi orang2 yg tidak resmi, maka sebagian besar santri juga kena imbasnya.

Pada Jum'at pagi, ketika kami mengaji shohih Bukhori kepada guru kami Buya Damanhuri (ipar Mbah Dimyati Banten) di rumah beliau yg lama di daerah Syamiyyah, beliau membacakan sebuah hadist yg di riwayat kan Ibnu Assunni di kitab "A'maalulyaum wallailah" dan di nuqil oleh Imam An-nawawi di dalam Kitab Al-adzkaar", yg merupakan pesan Rasulullah SAW kepada Sayyidina Ali:

إذا وقعت في ورطة فقل: بسم الله الرحمن الرحيم، ولا حول ولا قوة إلا بالله العلي العظيم. فإن الله تعالى يصرف بها ما شاء من أنواع البلاء.

$ads={1}

(Apabila kamu berada dalam suatu musibah maka bacalah "Bismillaahirrohmaanirrohiim walaa Haula walaa quwwata illaa billaahil aliyyil adziim", maka sesungguhnya Allaah akan menyingkirkan sesuai kehendakNYA bermacam macam bala')

Kemudian beliau menghimbau kepada kami supaya memperbanyak membaca kalimat2 tersebut, sebanyak banyaknya, dalam kondisi apapun, sedang duduk santai, sedang di dalam perjalanan, sedang rebahan dll. Asal jangan di tempat2 yg tidak di perkenankan berdzikir.

Bacaan yg amat mudah, semua orang bisa membacanya, tapi masalahnya rasa malas selalu di pelihara.

Mari perbanyak berdzikir & bersholawat.

$ads={2}

Niatkan berdzikir

Niatkan ikut Nabi SAW

Dan mantapkan hati, jangan bergantung kecuali hanya kepada Allaah SWT 

Baca juga :

Ijazah Mimpi Bertemu Rasulullah dari Habib Abdullah bin Abdul Qadir Bilfaqih

Saat ini kita tidak hanya memerlukan kesegaran tubuh tapi saat ini kita juga butuh ketegaran jiwa.

Mudah2an manfaat.

(Malam Senin, 4/7/2021)

Oleh : Ustadz Abdul Wasik Baijury

Demikian Artikel " Ijazah Dzikir ketika Berada dalam Suatu Musibah "

Semoga Bermanfaat

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholli 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim

- Media Dakwah Ahlusunnah Wal Jama'ah -

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close