DIPANDANG PENUH KEHINAAN, MULIA DALAM PANDANGAN ALLAH SWT
RUMAH-MUSLIMIN.COM - Siapa yang tidak kenal dengan Majelis Rasulullah SAW?. Majelis yang didirikan oleh Allahyarham Al Habib Munzir bin Fuad Al-Musawa yang namanya sudah tersohor di sentereo negeri ini, yang dimana jama'ah pengajiannya di dominasi oleh anak muda.
Di balik tersohor majelis yang mulia ini. banyak di antara mereka yang mengabdi dan menjadi Ahlul Khidmat (Pembantu Rasulullah SAW) di majelis Allahyarham Habibana Munzir bin fuad Al-Musawa. sebut saja salah satunya Divisi Bank Sampah Majelis Rasulullah SAW.
Divisi ini ditugaskan untuk menjaga kebersihan dan keasrian lingkungan disetiap acara yang diadakannya.
Seusai acara, Aktivis Bank Sampah selalu terlihat memegang kantong plastik sampah untuk stand by ataupun keliling dengan memungut sampah di sekitaran majelis.
$ads={1}
Kemarin minggu (14/07/2019) di Haul Habibana Munzir ke-6, banyak dari mereka yang sigap untuk memungut sampah serta mengingatkan kepada jama'ah untuk tidak membuang sampah sembarangan. tentunya untuk meningkatkan kesadaran diri jama'ah yang masih belum bisa menjaga kebersihan di ruang lingkup umum.
Berikut foto-foto hasil dokumentasi aktivis Bank Sampah Majelis Rasulullah yang berhasil kami himpun melalui aktivisnya :
Source : @banksampah_mrs
Jangan lupa malam ini Puncak Haul Habibana Munzir Ke-6 di masjid Jami Al-Munawwar - Pancoran, Jakarta selatan. Ajak keluarga, sahabat, teman dan sanak saudaranya yah, untuk ramaikan majelis malam ini!!!
Wallahu a'lam Bishowab
Allahuma sholii 'alaa sayyidina muhammad wa 'alaa aalihi wa shohbihi wa salim