Hasud dan Obatnya ( AlHabib Umar bin Hafidhz )


HASUD DAN OBATNYA ( ALHABIB UMAR BIN HAFIDZ )

Hasud adalah iri/dengki akan kenikmatan yang Allah berikan kepada seseorang dan engkau ingin nikmat yang ada pada orang tersebut hilang/berpindah, walaupun engkau tidak pula menginginkan kenikmatan tersebut atasmu, maka ketahuilah bahwasannya jika engkau hasud terhadap saudaramu maka hal itu menyenangkan hati iblis.

Lihatlah bagaimana Allah perlakukan orang yang dihatinya terdapat hasud, engkau melihat kenikmatan yang dimiliki saudaramu tidak akan hilang hanya dengan hasud yang engkau miliki, dengan kata lain hasadmu terhadap saudaramu tidak akan pernah berhasil, di dunia engkau selalu bersusah hati (jauh dari rasa nikmat), sumpek, terjatuh dalam dosa dan hasud iblis terhadapmu terus berhasil (terbukti dengan engkau terus melakukan hasud) sementara saudaramu itu, tidak berkurang sedikitpun nikmat yang Allah berikan atasnya karena memang sudah takdirNya.

Maka ketahuilah bahwasanya hasud tidak akan hilang hingga saudaramu itu mati dan hasud akan kembali kepada pelakunya sebagai dosa yang akan menyetir dirimu ke api neraka.

Lalu bagaimana mengobatinya? Paksa dirimu untuk ikut senang terhadap nikmat yang diperoleh saudaramu, puji kebaikannya di belakangnya jangan dihadapannya, (karena biasanya orang lebih mudah untuk bermanis lidah dihadapan orang dan membicarakan aib dibelakangnya) dengan itu akan hilanglah kebencianmu atasnya dan hidupmu pun akan tenang, lalu terkadang ketika engkau berbuat begitu timbul bisikan dihatimu "Untuk apa kau puji dia sementara dihatimu masih ada kebencian atasnya" buanglah bisikan ini karena inilah bisikan iblis yang tidak ingin engkau mendapatkan pahala Mahabbah kepada saudaramu.

Setelah itu engkau introspeksi dirimu akan sebab sebab sifat hasud tersebut hingga ke akar akarnya, hal ini tidaklah mudah dan akan terus bolak balik menghampirimu maka itu terus berusahalah, karena 2 hal tadi adalah obat penyembuh hasud.

Berkata AlHabib Umar bin Hafidh "Siapa yang tidak sabar akan pahitnya obat tidak akan pernah merasakan manisnya sehat"

(catatan Qobasunurulmubiin min Ihya 'Ulumuddin karangan guru mulia Al'Allamah AlMusnid AlHabib Umar bin Hafidh)

Wallahu a'lam Bishowab

Allahuma sholi 'ala sayidina Muhammad nabiyil umiyi wa 'alihi wa shohbihi wa salim

Redaksi

Rumah Muslimin Grup adalah Media Dakwah Ahlusunnah Wal jama'ah yang berdiri pada pertengahan tahun 2017 Bermazhab Syafi'i dan berakidah Asyariyyah. Bagi sobat rumah-muslimin yang suka menulis, yuk kirimkan tulisannya ke email kami di dakwahislamiyah93@gmail.com

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama
close