Al-Habib Kadzim Assegaf :
Perhatikanlah 3 perkara, yang pertama yaitu untuk senantiasa berusaha melakukan shalat di awal waktu, sebagaimana nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam di akhir hayatnya sebelum beliau wafat kalimat yang beliau ucapkan adalah :
الصلاة، الصلاة (perhatikanlah shalat), kemudian berusahalah untuk selalu bersiwak, dan jika tidak ada siwak dari kayu arak maka gunakanlah ujung pakaian untuk bersiwak, karena satu raka’at yang dilakukan dengan bersiwak itu lebih baik dari 70 raka’at tanpa siwak, dan berusahalah untuk senantiasa melakukan shalat berjamaah baik di rumah atau di masjid.
Yang kedua, berbaktilah kepada kedua orang tua dan senantiasa berbuat baik kepada mereka. Apabila kalian menjaga shalat 5 waktu maka Allah akan menjaga dan memuliakan semua amal ibadah kalian, dan jika kalian memperhatikan dan memperbaiki hubungan kalian dengan orang tua kalian, maka Allah subhanahu wata’ala akan memperbaiki semua hubungan kalian dengan hamba-hamba-Nya yang lain, dan yang paling utama adalah perbuatan baik kepada ibu. Dan ketahuilah bahwa segala yang kita inginkan dapat Allah berikan kepada kita dengan doa yang keluar dari lisan seorang ibu.
Yang ketiga, adalah memperhatikan dakwah Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam, dan tanda rasa syukur kita kepada Allah subhanahu wata’ala karena telah memberi kita hidayah pada Islam adalah dengan kita berdakwah di jalan Allah subhanahu wata’ala. Apabila kita memperhatikan dakwah nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam maka kita akan menyelamatkan saudara dan kerabat kita dari gangguan para syaithan yang menggoda, itulah ynag diinginkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam dan para wali-wali Allah.
Ketahuilah bahwa dakwah ini adalah samudera lautan yang sangat dalam, maka berusahalah untuk memulai mendakwahi diri sendiri, kemudian keluarga dan orang-orang terdekat kalian.
Bagaimana kita berdakwah kepada diri kita sendiri?, yaitu berakhlak dengan akhlak nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam, dan untuk berakhlak dengan akhlak beliau shallallahu ‘alaihi wasallam adalah dengan cara bershalawat kepada beliau, maka berusahalah sebelum tidur di malam hari untuk bershalawat kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam sedkitnya 20 kali.
Maka Allah akan membukakan pintu untuk kita, dan menyingkap hijab penghalang dengan bershalawat kepada nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam. Dengan itu juga Allah akan membukakan pintu taufik dan kemudahan untuk kita senantiasa berbuat kebaikan, amin ya rabbal ‘alamin…
Wallahu a'lam Bishowab
Allahumma sholli 'ala Sayyidina Muhammad wa'ala alihi washobihi wasalim